Karakteristik Kimia dan Organoleptik Snack Bar Biji Hanjeli (Coix lacryma jobi-L) dan Kacang Bogor (Vigna subterranea (L.) Verdcourt)

Main Article Content

siti aminah

Abstract

   Biji hanjeli merupakan pangan lokal Jawa Barat yang masih sangat terbatas pengolahannya. Begitu halnya dengan kacang bogor. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan pangan lokal biji hanjeli dan kacang bogor menjadi snack bar. Binder yang digunakan ialah cokelat batang dan cocoa butter. Perlakuan yang diberikan pada penelitian ini adalah perbandingan biji hanjeli dan kacang bogor A1 (50:50), A2 (60:40), A3 (70:30). Hasil yang diperoleh dari analisis proksimat adalah kadar air snack bar berkisar antara 2,13-2,63%. Kadar abu berkisar antara 2,27-2,60%. Kadar air protein berkisar antara 15,19-17,61%. Kadar lemak berkisar antara 28, 19-34,46%. Kadar karbohidrat berkisar antara 43,11-51,89%. Perlakuan perbandingan biji hanjeli dan kacang bogor tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air, akan tetapi berpengaruh nyata pada kadar abu, kadar protein, kadar lemak, dan kadar karbohidrat. Hasil uji mutu hedonik diperoleh hasil snack bar memiliki karakteristik warna cokelat mengkilap, aroma cokelat pekat, rasa manis, dan tekstur yang keras. Kandungan energi snack bar berkisar antara 523,30-552,71 Kkal/100 gram bahan.

Kata kunci:  biji hanjeli, kacang bogor, snack bar.

Article Details

How to Cite
aminah, siti. (2019). Karakteristik Kimia dan Organoleptik Snack Bar Biji Hanjeli (Coix lacryma jobi-L) dan Kacang Bogor (Vigna subterranea (L.) Verdcourt). JURNAL AGROINDUSTRI HALAL, 5(2), 212–219. https://doi.org/10.30997/jah.v5i2.2029
Section
Articles