Proses Pembelajaran dan Media yang di Gunakan di SDN Harjasari

Main Article Content

Arini
Afridha Sesrita

Abstract

Tujuan observasi ini adalah untuk mengetahui proses pembelajaran dan media apa saja yang digunakan serta diterapkan oleh SDN Harjasari untuk menunjang keberhasilan pembelajaran bagi siswa kelas 2A di SDN Harjasari. Penelitian ini dilakukan dengan  tujuan untuk menggali proses belajar mengajar di sekolah dasar dan penggunaan media dalam konteks praktis. Penelitian ini merupakan studi kasus kualitatif yang fokus pada pengalaman guru, melakukan wawancara kepada salah satu guru sebagai wali kelas dan observasi ke dalam kelas. Peneliti mengumpulkan data mengenai media apa saja yang digunakan di SDN Harjasari 01. Hasil dari wawancara tersebut mengindikasikan bahwa guru tersebut menggunakan berbagai media dalam proses pembelajaran di kelasnya, termasuk multimedia interaktif, gambar, video, dan permainan edukatif. Media tersebut digunakan oleh guru untuk meningkatkan pengalaman belajar siswa, membantu visualisasi konsep yang sulit, meningkatkan keterlibatan siswa, serta menciptakan suasana pembelajaran yang menyenangkan, Seperti penggunaan media kreatif yang dibuat oleh dewan guru serta media audio visual. Selain itu, wawancara dengan guru tersebut juga mengungkapkan adanya tantangan dalam penggunaan media pembelajaran, seperti keterbatasan sumber daya teknologi, persiapan yang diperlukan untuk mengintegrasikan media, dan penyesuaian dengan gaya belajar yang beragam. Meskipun demikian, guru tersebut mengakui manfaat signifikan dari penggunaan media dalam meningkatkan pemahaman siswa dan memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif. Hasil dari studi kasus ini memberikan wawasan yang berharga mengenai proses pembelajaran di sekolah dasar dan pemanfaatan media dalam situasi nyata. Temuan ini menegaskan pentingnya peran guru sebagai pendorong utama dalam mengadopsi dan mengintegrasikan media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan pentingnya memberikan dukungan kepada guru melalui pelatihan dan sumber daya yang diperlukan guna mengoptimalkan penggunaan media dalam pembelajaran di sekolah dasar.  Dengan metode yang sesuai dapat menumbuhkan semangat belajar para siswa di SDN Harjasari.  Peningkatan kualitas lingkungan belajar disekolah serta implementasi penerapan metode pembelajaran yang efektif memiliki peran yang krusial dalam mencapai pencapaian prestasi hasil belajar siswa yang optimal.

Article Details

How to Cite
Arini, & Sesrita, A. (2024). Proses Pembelajaran dan Media yang di Gunakan di SDN Harjasari . Karimah Tauhid, 3(2), 1538–1547. https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i2.11807
Section
Articles

References

A. Sesrita and S. Seftiani. (2020/10/30) “Pengaruh Profesionalisme Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa SD Negeri.”, 125–38.

Meleong, L. J. (2005) “Metodelogi penelitian kualitatif,”

Rustaman (2021). “Keterampilan Bertanya Dalam Pembelajaran IPA,” 461

S. Seftiani, A. Sesrita, and I. Suherman SITTAH. “Pengaruh Profesionalisme Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa Di SD Negeri,”

Sugiono (2015). “Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif Dan r & d),” 209

Zuhrotul Viafarida, Meldawati Meldawati, Ranti Nazmi. (2021) "Pelaksanaan Model Cooperative Learning Tipe Two Stay Two Stray (Ts-Ts) Pada Mata Pelajaran IPS Terpadu Kelas Viii.B di SMP Negeri 34 Kabupaten Tebo" Journal on Teacher Education.

Maulana Yusuf Aditya. (2020) "Penerapan Audiobook Lit2go Dalam Pembelajaran Bahasa Inggris di Lembaga Kursus" Jurnal Abdi Masyarakat.

Septiani, Sholihat. Sesrita, Afridha. Suherman, Irman. 2020. Pengaruh Profesionalisme Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa Sd Negeri. https://scholar.google.co.id/citations?view_op=view_citation&hl=id&user=6cnPtlIAAAAJ&citation_for_view=6cnPtlIAAAAJ:_FxGoFyzp5QC

Prasetyo, P., Mujahidin, E., Rasmitadila. Aprillia Kumala Yuani. 2021. Implementasi Metode Home Visit untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa SD pada Masa Pandemik Covid-19. http://abdidas.org/index.php/abdidas

Alawiyah, Tiwi. Sesrita, Afridha. 2022. KONTRIBUSI PERHATIAN ORANG TUA DALAM MEMOTIVASI TANGGUNG JAWAB BELAJAR ANAK DI SEKOLAH DASAR NEGERI. https://scholar.google.co.id/citations?view_op=view_citation&hl=id&user=6cnPtlIAAAAJ&citation_for_view=6cnPtlIAAAAJ:KlAtU1dfN6UC

Most read articles by the same author(s)