Penentuan Pemodelan Arrhenius Berdasarkan Data Saran Suhu Penyimpanan dan Umur Simpan pada Label Kemasan Burger Sapi

Authors

  • Faridah Dieni Amalia Universitas Djuanda
  • Siti Nayla Maharani Universitas Djuanda
  • Khairul Rahman Universitas Djuanda
  • Mula Auralia Qori Muslim Universitas Djuanda
  • Fauzan Nabil Universitas Djuanda
  • Muhamad Rizki Suandi Universitas Djuanda
  • Muhammad Fakih Kurniawan Universitas Djuanda

DOI:

https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i7.14165

Keywords:

makanan beku, burger sapi, umur simpan, arrhenius

Abstract

Burger sapi merupakan makanan beku yang terbuat dari daging sapi yang dibentuk menjadi pipih sebagi isian dari burger. Umur simpan produk burger sapi komersial tertera pada label kemasan beserta saran suhu penyimpanan. Tujuan penelitian ini adalah menentukan pemodelan Arrhenius berdasarkan informasi suhu dan umur simpan pada kemasan dan memprediksi umur simpan pada suhu yang berbeda. Produk burger sapi pada label kemasan tercantum saran penyimpanan yaitu pada suhu 25°C dapat bertahan selama satu hari, pada suhu 0°C dapat bertahan selama 30 hari dan pada suhu -18°C dapat bertahan selama sembilan bulan. Hasil pemodelan Arrhenius didapatkan ln k = 38.008 - 11208(1/T). Umur simpan burger sapi berdasarkan Arrhenius adalah 349,86 hari pada suhu penyimpanan -18°C , 19,29 hari pada suhu penyimpanan 0°C, dan 0,62 hari pada suhu penyimpanan 25°C. Jika disimpan pada suhu 30°C maka berdasarkan pemodelan didapatkan umur simpannya adalah 0,33 hari. Perbedaan umur simpan perhitungan yang didapatkan dengan umur simpan pada label kemasan karena digunakan beberapa asumsi pada analisis Arrhenius.

References

Anjarsari, B. (2010). Pangan Hewani Fisiologi Pasca Mortem dan Teknologi.Graha Ilmu.

Arpah. (2007). Penetapan Kadaluarsa Pangan.Departemen Teknologi Pangan dan Gizi. Fakultas Teknologi Pertanian. Institut Pertanian Bogor. Bogor. Hal 13-114.

Asiah N., Cempaka, L.,& David, W. (2018). Panduan Praktis Pendugaan Umur Simpan Produk Pangan. Universitas Bakrie Press, e-ISBN : 978-602-7989-15-3.

Bachtiar, F. (2018). Analisa Boraks dan Formalin Pada Berbagai Olahan Frozen Food di Daerah Mulyosari. Disertasi. Universitas Muhammadiyah Surabaya, Surabaya.

BSN. (2018). SNI 8503: Burger sapi. Jakarta

Cory, M. (2009). Analisis Kandungan Nitrit dan Pewarna Merah pada Daging Burger yang dijual di Pasar Grosir Medan, Universitas Sumetara Utara, Medan.

Fitri, Zusi Eka, Kurniawan, M., F., & Kusumaningrum, I. (2021). Analisis Keamanan Pangan Melalui Identifikasi Kandungan Boraks, Formalin Escherichia coli Pada Bakso Ikan di Kota Tanjungpinang. Jurnal Agroindustri Halal. 7(2): 126 – 133.

Hasanah, S., U.,F., Kurniawan, M. F., & Aminah, S. (2021). Analisis Kandungan Formalin pada Ikan Asin Pasar Tradisional Sukabumi Serta Hubungannya Dengan Pengetahuan Penjual Tentang Formalin. J. Gipas. 5(2): 18-34.

Herawati, H. (2008). Penentuan Umur Simpan Pada Produk Pangan. Jurnal Litbang Pertanian, 27(4).

Nuraini, V., & Widanti, Y., A. (2020). Pendugaan Umur Simpan Makanan Tradisional Berbahan Dasar Beras Dengan Metode Accelerated Shelf-Life Testing (Aslt) Melalui Pendekatan Arrhenius dan Kadar Air Kritis. Jurnal Agroteknologi , 14 (02), 189-198.

Santoso, I., Mustaniroh, S. A., & Pranowo, D. (2018). Keakraban produk dan minat beli frozen food: peran pengetahuan produk, kemasan, dan lingkungan sosial. Jurnal Ilmu Keluarga & Konsumen, 11(2), 133-144.

Soeparno. (2010). Ilmu dan Teknologi Daging. Gadjah Mada University Press., Yogyakarta.

Syarief, R., & Halid, H. (1993). Teknologi Penyimpanan Pangan. ARCAN Press, Bogor.

Toledo, R., T. (2007). Fundamentals of Food Process Engineering. Third Edition. Springer, Newyork

Downloads

Published

2024-07-19

How to Cite

Amalia, F. D. ., Maharani, S. N. ., Rahman, K. ., Muslim, M. A. Q. ., Nabil, F. ., Suandi, M. R. ., & Kurniawan, M. F. (2024). Penentuan Pemodelan Arrhenius Berdasarkan Data Saran Suhu Penyimpanan dan Umur Simpan pada Label Kemasan Burger Sapi. Karimah Tauhid, 3(7), 7761–7771. https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i7.14165

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>