Pengaruh Kreativitas Peserta Didik Terhadap Keterampilan Komunikasi Kelas Iv di SDN Harjasari 01

Main Article Content

Mirna Sukoyati
Wiworo Retnadi Rias Hayu
Hanrezi Dhania Hasnin

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk melihat pengaruh kreativitas peserta didik terhadap keterampilan komunikasi kelas IV di SDN Harjasari 01. Penelitian menggunakan metode kuantitatif korelasi kausalitas. Objek penelitian di kelas IV SDN Harjasari 01 tahun ajaran 2023/2024 dengan sampel yang digunakan yaitu berjumlah 54 peserta didik dari kelas IV. Teknik pengumpulan data yaitu observasi keterampilan komunikasi dan penilaian karya kreativitas yang sudah di uji validitas dan reliabilitasnya. Metode untuk analisis data yaitu melakukan analisis deskriptif dan menguji prasyarat analisis melalui uji normalitas dan uji linearitas. Kemudian pengujian korelasi dengan menentukan persamaan regresi, menentukan koefisien determinasi dan uji signifikansi. Berdasarkan dari hasil uji regresi memperoleh nilai Y = 19,929 + 0,638X serta nilai korelasi (R) yaitu 0,452 dan koefisien determinasi (R Square) yaitu 0,204 artinya terdapat pengaruh antara kreativitas peserta didik terhadap keterampilan komunikasi sebesar 20%. Selanjutnya uji nilai signifikansi yaitu 0,001 < 0,05 yang berarti pengaruh yang signifikan terkait kreativitas peserta didik terhadap keterampilan komunikasi yang artinya Ha diterima dan bisa diketahui bahwa terdapat pengaruh kreativitas peserta didik terhadap keterampilan komunikasi kelas IV di SDN Harjasari 01.

Article Details

How to Cite
Sukoyati, M., Hayu, W. R. R. ., & Hasnin, H. . D. . (2024). Pengaruh Kreativitas Peserta Didik Terhadap Keterampilan Komunikasi Kelas Iv di SDN Harjasari 01. Karimah Tauhid, 3(4), 4299–4309. https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i4.12813
Section
Articles

References

Dewi, E. (2020). Pengembangan Keterampilan Kolaborasi, Keterampilan Komunikasi Serta Kemampuan Memahami Konsep Siswa Melalui Model Pembelajaran ICare. Universitas Pendidikan Indonesia.

Fitriah, P. I., Yulianto, B., & Asmarani, R. (2020). Meningkatkan Keterampilan Komunikasi Siswa Melalui Penerapan Metode Everyone Is A Teacher Here. Journal of Education Action Research, 4(4).

Gusmulyadin, R. (2022). Pengaruh Lingkungan Organisasi Dan Kepercayaan Diri Terhadap Keterampilan Komunikasi. Universitas Siliwangi.

Jabar, A., & Budiarti, I. (2016). Pengaruh Kreativitas Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMPN 2 Banjarmasin. Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(2).

Lina, M. . (2018). Teaching Speaking for Professional Context Using Prezi in the Relation With Students’ Creativity. Register Journal, 11(02).

Marfu’ah. (2021). Komunikasi dan Pengembangan Kreativitas Anak Usia Dini. 7(3).

Muliawan. (2016). Mengembangkan Imajinasi dan Kreatifitas Anak. Gava Media.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D (2nd ed.). Alfabeta.

Tiwa, T. M. (2023). Pengaruh Kreativitas Verbal terhadap Keterampilan Berbicara pada Mahasiswa Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, 9(15), 753–765.