Analisis Studi Kelayakan Usaha Teh Daun Mengkudu di CV. Morinda House Bogor

Authors

  • Putri Wulan Utami Universitas Djuanda
  • Ahmad Syarbaini Universitas Djuanda
  • Amar Ma'ruf Universitas Djuanda

DOI:

https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i10.15597

Keywords:

teh daun mengkudu, finansial, sensitivitas

Abstract

Daun mengkudu mengandung beberapa senyawa aktif yang nemiliki berbagai manfaat bagi kesehatan. Daun mengkudu dapat dijadikan alternatif minuman sehat dalam bentuk teh. Namun dikarenakan pasar yang terbatas dan kurangnya kesadaran konsumen tentang manfaatnya juga dapat menjadi hambatan dalam pemasaran teh daun mengkudu. Potensi teh mengkudu ini dapat meningkatkan ekonomi bagi si pelaku usaha nantinya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan usaha teh daun mengkudu dengan menggunakan analisis aspek teknis dan finansial, termasuk Payback Period (PP), Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), serta Benefit Cost Ratio (B/C). Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperlukan 12.000 kg daun mengkudu untuk menghasilkan 3.024 kg teh. Membutuhkan 5 mesin yaitu Wasing Machine, Pencacah, Tabung Penyimpanan, Dryer, dan Roasted Machine. Dalam analisis kelayakan usaha teh daun mengkudu ini, usaha dinyatakan layak dengan Payback Period (PP) selama 2,32 tahun. Nilai Net Present Value (NPV) sebesar Rp 44.535.056.329, Internal Rate of Return (IRR) mencapai 19,60%, dan Net B/C sebesar 2,42. Agroindustri teh daun mengkudu ini tetap menguntungkan meskipun terjadi penurunan kapasitas produksi sebesar 17% dari kapasitas awal. Selain itu, industri ini masih bisa beroperasi meskipun harga jual teh daun mengkudu turun sebesar 12%, dan tetap menghasilkan keuntungan meski harga bahan baku naik hingga 5%.

References

Anekawati A, Yuliastina R, Isdiantoni I, Syahril S, Purwanto E, Hidayaturrahman M. 2021. Pemberdayaan Umkm Di Kecamatan Ra’As Melalui Pendampingan Standarisasi Produk Dan Kemasan. Jurnal Abdimas dan Kajian Raja. 4(1):23–29. doi:10.24929/adr.v4i1.1273.

Djamalu Y, Antu ES, Djafar R, Liputo B, Botutihe S. 2021. Pemanfaatan Pengering Efek Rumah Kaca (Erk) Sebagai Alternatif Pengering Olahan Ikan. Jurnal Abdimas Terap. 1(1):5–9. doi:10.56190/jat.v1i1.2.

Farakte RA, Yadav G, Joshi B, Patwadhan AW, Singh G. 2016. Role of Particle Size in Tea Infusion Process. International Journal Food Eng. 12(1):1–16. doi:10.1515/ijfe-2015-0213.

Iznilillah W, Kardaya D, Haris H. 2022. Pengawasan Mutu Proses Produksi Keripik Moring di UMKM Banjarwangi-Bogor. Jurnal Ilmu Pangan Halal. 4(2):7–16. doi:10.30997/jiph.v4i2.9899.

Kartadimaja FL. 2020. Analisis Tekno-Ekonomi Agroindustri Briket Kualitas Ekspor Dari Tempurung Kelapa [skripsi]. Fakultas Teknologi Pertanian. Institut Pertanian Bogor.

Nurlita MD, Masyita D, Faisal YA. 2021. Feasibility Analysis for Investment of Cargo Village Development in Soekarno-Hatta International Airport. Jurnal Manaj Bisnis. 18(2):223–236. doi:10.38043/jmb.v18i2.2932.

Nurminabari IS. 2019. Pengaruh perbandingan serbuk kayu manis (Cinnamomum burmannii) dengan cengkeh (Syzygium aromaticum L.) Dan konsentrasi gula stevia (Stevia rebaudiana B.) Terhadap karakteristik teh celup daun mengkudu (Morinda citrifolia L.). Pas Food Technol J. 6(1):18. doi:10.23969/pftj.v6i1.1504.

Oyenihi AB, Ayeleso AO, Mukwevho E, Masola B. 2015. Antioxidant strategies in the management of diabetic neuropathy. Biomed Res Int. 2015. doi:10.1155/2015/515042.

Pratama GY, Putri DN, Saati EA, Roberto D. 2022. Perubahan Karakteristik Fisik Teh Hitam Selama Oksidasi Enzimatis Pada Proses Penggilingan CTC. VIABEL Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian. 16(1):41–51. doi:10.35457/viabel.v16i1.1912.

Sa’id NA, Ma’ruf A, Delfitriani D. 2020. Analisis Kelayakan Usaha Produksi Tahu Sumedang (Studi Kasus di Pabrik Tahu XY Kecamatan Conggeang). Jurnal Agroindustri Halal. 6(1):105–113.

Sari DK, Affandi DR, Prabawa S. 2019. Pengaruh Waktu Dan Suhu Pengeringan Terhadap Karakteristik Teh Daun Tin (Ficus Carica L.). Jurnal Teknologi Hasil Pertanian. 12(2):68–77.

Widyantari NPI, Triani IGAL, Gunam IB. 2015. Pengaruh Perlakuan Pencucian Dan Perebusan Terhadap Kadar Residu Insektisida Dan Karakteristik Sensoris Pada Sayuran Kembang Kol (Brassica oleracea var.botrytis L). Jurnal Rekayasa dan Manaj Agroindustri. 3(4):130–139.

Yadav GU, Joshi BS, Patwardhan AW, Singh G. 2017. Swelling and infusion of tea in tea bags. Journal Food Sci Technol. 54(8):2474–2484. doi:10.1007/s13197-017-2690-9.

Yuliawaty ST, Susanto WH. 2015. Pengaruh Lama Pengeringan dan Konsentrasi Maltodekstrin Terhadap Karakteristik Fisika Kimia dan Organoleptik Minuman Instan Daun Mengkudu (Morinda citrifolia L). Jurnal Pangan dan Agroindustri. 3(1):41–51.

Downloads

Published

2024-10-04

How to Cite

Utami, P. W., Syarbaini, A., & Ma’ruf, A. (2024). Analisis Studi Kelayakan Usaha Teh Daun Mengkudu di CV. Morinda House Bogor . Karimah Tauhid, 3(10), 11542–11563. https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i10.15597