Strategi Pengembangan Usahatani Jambu Kristal (Psidium guajava L.) di Desa Neglasari Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor

Authors

  • Hadi Hidayat Universitas Djuanda
  • Arti Yoesdiarti Universitas Djuanda
  • Siti Masithoh Universitas Djuanda

DOI:

https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i8.15244

Keywords:

Analisis SWOT, Desa Neglasari Bogor, Jambu Kristal, Strategi Pengembangan Agribisnis

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memetakan lingkungan internal dan eksternal, serta menyusun strategi pengembangan agribisnis jambu kristal di Desa Neglasari Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor. Responden untuk penyusunan strategi dipilih secara purposive yaitu 12 orang pakar yang terdiri dari petani berpengalaman budidaya Jambu Kristal, Penyuluh Wilayah Binaan, Kordinator BPP Dramaga, POPT Wilayah Dramaga, Kepala Desa Neglasari, 2 orang Pengurus POKTAN, Ketua GAPOKTAN, dan pedagang Jambu Kristal. Analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif, analisis kelayakan usahatani dan analisis SWOT. Hasil analisis lingkungan melalui matriks IFE memperoleh skor terbobot 2,78 sementara skor terbobot pada matriks EFE sebesar 2,62, sehingga posisi usaha ini pada Matriks Internal Eksternal berada pada sel V (lima). Strategi pertumbuhan pada sel V menghasilkan alternatif strategi strategi penetrasi pasar, pengembangan pasar dan pengembangan produk. Analisis SWOT menghasilkan 4 (empat) strategi S-O, 2 (dua) strategi S-T, 2 (dua) strategi W-O dan 2 (dua) strategi W-T.

Downloads

Published

2024-08-28

How to Cite

Hidayat, H., Yoesdiarti, A., & Masithoh, S. (2024). Strategi Pengembangan Usahatani Jambu Kristal (Psidium guajava L.) di Desa Neglasari Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor. Karimah Tauhid, 3(8), 9512–9537. https://doi.org/10.30997/karimahtauhid.v3i8.15244