PENGARUH KOMPETENSI SOSIAL GURU TERHADAP INTERAKSI BELAJAR MENGAJAR

Authors

  • Winarti Nilailasari Zuliamiranti Universitas Djuanda
  • R Siti Pupu Fauziah Universitas Djuanda

DOI:

https://doi.org/10.30997/jtm.v1i1.842

Keywords:

influence, interaction, learning and teaching social, social competence, teacher.

Abstract

Kompetensi sosial guru merupakan salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru. Kompetensi sosial guru merupakan kemampuan guru dalam berinteraksi dan berkomunikasi dengan murid, sesama guru dan warga sekolah serta masyarakat sekitar. Kompetensi sosial yang dimiliki guru akan memperlancar proses interaksi belajar mengajar di kelas. Interaksi belajar mengajar merupakan hubungan timbal balik yang terjadi antara guru dengan murid dalam proses belajar mengajar. Dengan kompetensi sosial yang dimiliki diharapkan seorang guru mampu mengelola kelas dengan baik agar tercipta suasana kelas yang menyenangkan dan tidak membosankan sehingga murid merasa nyaman dalam belajar dan diharapkan dapat meningkatkan prestasi murid. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh kompetensi sosial guru terhadap interaksi belajar mengajar. Penelitian ini menggunakan penelitian survey. Teknik analisisnya yaitu analisis regresi dengan metode kuantitatif, data disajikan dalam bentuk deskriptif analisis. Populasi dan sampel dari penelitian ini sebanyak 15 orang guru. Hasil penelitian menunjukkan terdapat korelasi yang signifikan kompetensi sosial guru terhadap interaksi belajar mengajar sebesar 0,951. Analisis regresi linier sederhana kompetensi sosial guru sebesar 0,951. Koefisien F sebesar 123,306 dan P-value = 0,000 yang lebih kecil dari  = 0,025. Maka disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan kompetensi sosial guru terhadap interaksi belajar mengajar.

KATA KUNCI: belajar mengajar, guru, interaksi, kompetensi sosial, pengaruh.

 

 

THE INFLUENCE OF TEACHER SOCIAL SKILL ON THE INTERACTION OF LEARNING TEACHING


ABSTRACT

Social competence of teachers is one of the competencies that must be owned by a teacher. Social competence of teachers is the teacher's ability to interact and communicate with students, fellow teachers and the school community as well as surrounding communities. Social competence held by teachers will expedite the process of interaction and learning in the classroom. The interaction of teaching and learning is a reciprocal relationship that occurs between teachers and students in the learning process. Owned with social competence expected of a teacher is able to manage classes well in order to create a classroom atmosphere that is fun and not boring so that students feel comfortable in learning and is expected to improve the performance of students. This study aims to determine the effect of social competence of teachers to teaching and learning interactions. This study uses survey research. Mechanical analysis is regression analysis with quantitative methods, data is presented in the form of descriptive analysis. Population and sample of this study were 15 teachers. The results showed a significant correlation of social competence of teachers to teaching and learning interactions at 0.951. Simple linear regression analysis of the social competence of teachers at 0.951. The coefficient of 123.306 F and P-value = 0.000, which is smaller than α = 0.025. It was therefore concluded there is significant influence social competence of teachers to teaching and learning interactions.


Author Biographies

Winarti Nilailasari Zuliamiranti, Universitas Djuanda

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

R Siti Pupu Fauziah, Universitas Djuanda

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

References

Afifah N. 2012. Interaksi belajar matematika siswa dalam pembelajaran kooperatif tipe STAD. Jurnal Pedagogia. 1 (2): 145-152.

Ashsiddiqi M. 2012. Kompetensi sosial guru dalam pembelajaran dan pengembangannya. Jurnal Ta’dib 17(1): 61-67.

PP Republik Indonesia No. 74 Tahun 2008 tentang Guru.

Suryosubroto. 2009. Proses belajar mengajar di sekolah. Cetakan Pertama. Rineka Cipta, Jakarta.

Yamin M. 2013. Kiat membelajarkan siswa. Cetakan Pertama. GP Press Group, Jakarta.

Downloads

Published

2017-04-11

How to Cite

Zuliamiranti, W. N., & Fauziah, R. S. P. (2017). PENGARUH KOMPETENSI SOSIAL GURU TERHADAP INTERAKSI BELAJAR MENGAJAR. TADBIR MUWAHHID, 1(1), 81–98. https://doi.org/10.30997/jtm.v1i1.842
Abstract viewed = 898 times